ANALISA FUNDAMENTAL DAN TEKNIKAL

A. ANALISA FUNDAMENTAL

Analisa fundamental adalah metode analisa yang didasarkan pada fundamental ekonomi suatu perusahaan. Teknik ini menitikberatkan pada rasio finansial dan kejadian-kejadian yang secara langsung maupun tidak langsung mempengaruhi kinerja keuangan perusahaan. Sebagian pakar berpendapat teknik analisa fundamental lebih cocok untuk membuat keputusan dalam memilih saham dalam waktu jangka panjang. Analisa fundamental dibagi dalam tiga tahapan analisa, yaitu analisa ekonomi, analisa industri, dan analisa perusahaan.

 

B. ANALISA TEKNIKAL

Analisa teknikal merupakan suatu teknik analisa yang dikenal dalam dunia keuangan, yang digunakan untuk memprediksi trend suatu harga saham dengan cara mempelajari data pasar yang lampau, terutama untuk pergerakan harga dan volume.

Analisa teknikal dapat dipakai untuk memprediksi harga saham, indeks, komoditi, futures, option, right, waran dan instrument lain yang diperdagangkan di pasar keuangan.